cara menggunakan dropbox

Cara Menggunakan Dropbox

Apa itu Dropbox?

Dropbox merupakan suatu Layanan Gratis yang memberikan kepada kita kemudahan untuk menyimpan semua file-file dokumen, foto ataupun video dimanapun saja kita berada. File-file yang kita simpan di Dropbox akan secara otomatis juga akan tersimpan di komputer pribadi milik kita, ponsel (mobile device) dan website Dropbox. Dropbox didirikan pada tahun 2007 oleh Drew Houston dan Arash Ferdowsi .

Untuk saat ini, sudah lebih dari 25 juta orang pengguna Dropbox yang telah menggunakan Dropbox sebagai media penyimpanan data/file pribadi mereka sendiri, share dengan keluarga atau teman, dan berbagi pekerjaan dalam pekerjaan tim proyek.

Untuk gabung Klik Disini

Yang sering ditanyakan

Dikenakan biaya berapa untuk menggunakan Dropbox?

Gratisss!!! Apabila kapasitasnya telah penuh dan membutuhkan kapasitas / space lebih. Silahkan kunjungi: https://www.dropbox.com/plans

Seberapa besar kapasitas penyimpanan Dropbox yang saya dapatkan?

Akun Gratis (Free account) mendapatkan kapasitas sebesar 2GB.

Butuh berapa lama semua file-file yang ada di Dropbox saya dapat tersinkron secara penuh?

Tergantung dari kecepatan koneksi internet yang digunakan atau dapat Anda lakukan konfigurasi rate upload dan download – nya secara manual, kunjungi: https://www.dropbox.com/help/26

Apakah Dropbox aman?

Sejauh ini aman, karena telah menggunakan teknologi SSL dalam transportasi data dan file metadata, enkripsi AES-256, dan standar Bank dan Militer untuk menjaga keamanan datanya.

Dapatkah saya mengakses Dropbox di mobile device saya?

Dropbox App telah tersedia untuk device iPhone, iPad, Android dan Blackberry. Untuk menginstal aplikasi tersebut di mobile device anda, kunjungi: http://www.dropbox.com/anywhere atau dapat anda buka juga dengan mengunjungi http://www.dropbox.com melalui phone anda.

Bagaimana cara menggunakan Dropbox?

Perlu diketahui bahwa Dropbox merupakan layanan penyimpanan gratis yang mirip atau sama seperti 4shared, mediafire, megaupload, ziddu ataupun yang lain. Yang prinsip layanannya adalah membantu kita untuk mengamankan data pribadi kita agar tetap bisa kita gunakan (atau sebagai backup) Apabila terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan di dunia nyata. Misal hardisk komputer rusak, menyimpan file penting di flashdisk dan flashdisk kita hilang, kemalingan komputer, kehilangan laptop, komputer kebakar, ataupun yang lainnya. Sehingga data ataupun file-file yang kita simpan di Dropbox akan selalu aman. Kemudian perlu diketahui juga bahwa, IDEALnya atau SEHARUSNYA kita memiliki 1 komputer pribadi (laptop, netbook ataupun PC desktop) yang pada komputer kita tersebut harus diinstall program Dropbox dan TERKONEKSI dengan INTERNET.

Cara kerja Dropbox

KOMPUTER PRIBADI (yang sudah diinstall program Dropbox), pada komputer tersebut pasti terdapat satu Folder yang bernama Dropbox. Di dalam Folder Dropbox itulah, tempat dimana kita menyimpan semua file-file yang kita anggap penting atau file-file yang kita kehendaki untuk disimpan di Dropbox. Kemudian File-file yang kita taruh atau simpan di dalam Folder Dropbox tersebut akan disimpan ke media penyimpanan Dropbox (komputer servernya yang berada di San Fransisco).

Oleh karena itu kita dapat mengakses File-file yang kita simpan di Dropbox tersebut melalui Website Dropbox ataupun Mobile Device yang kita punya (iPhone, iPad, Android atau BlackBerry) yang juga telah kita install aplikasi Dropbox.

Ilustrasinya:

Komputer Pribadi >> disimpan di hardisk Server Dropbox >> dapat diakses dimana saja (melalui website Dropbox atau phone)

Dari sinilah, kita akan merasa aman apabila komputer kita sedang bermasalah. Karena kita masih bisa mengakses file yang kita butuhkan, yang telah tersimpan di Dropbox dengan mengakses Dropbox via Website Dropbox ataupun Mobile Device kita. Adapun kelebihannya: Sebagai contoh, misal kita telah menginstall aplikasi Dropbox di Komputer Pribadi kita dan juga mobile device yang kita punya. Maka file yang kita simpan di folder Dropbox pada komputer akan terupdate (syncronize) di mobile device kita. Begitupun sebaliknya, ketika kita menyimpan file di Dropbox melalui mobile device akan terupdate (syncronize) juga di komputer pribadi milik kita.

Lalu bagaimana dengan kita yang tidak memiliki Komputer Pribadi?

Tenang saja, kita masih bisa menyimpan file-file penting kita di Dropbox yaitu melalui Website Dropbox (www.dropbox.com) yang selanjutnya kita juga bisa mengaksesnya melalui mobile device atau handphone biasa yang support konek internet, karena Dropbox telah menyelesaikan proyeknya yang terakhir untuk versi mobile (dropbox.com/m).

Perhatian!!! Jangan sekali-kali menginstall program Dropbox di Public Internet Connection atau Warnet dan semacamnya. Karena file-file yang Anda letakkan di komputer warnet tersebut, akan terbaca atau dapat diambil oleh pengguna warnet yang lain. Bahaya kan, jika kita punya data pribadi kita yang penting jatuh ke orang yang salah/sembrono. Rugi…

Bagaimana install dropbox di computer pribadi?

Cara membuat akun di dropbox

  1. Buka Web Browser dan ketikkan alamat: http://www.dropbox.com pada url browser Anda.
  2. klik Login
  3. Klik Create an account.
  4. Isi lengkap form yang disediakan, lalu centang “I agree to Dropbox Terms of Service”, klik Create account.

Install dropbox

Selesai membuat akun secara otomatis kita diminta untuk mendownload software Dropbox, simpanlah software tersebut di Hardisk Anda. Jika tidak otomatis muncul permintaan untuk menyimpan software dropbox, klik “restart the download”. Setelah selesai mendownload software Dropbox, lalu installsoftware tersebut di komputer Anda.

Note: untuk pengguna Windows 7, klik kanan pada software Dropbox tersebut, pilih dan klik Run as administrator

Setting up dropbox di komputer

  1. Setelah berhasil menginstall software Dropbox, maka akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini,
  2. Klik “I already have a Dropbox account”, lalu klik tombol Next .
  3. Isi Email dan Password anda seperti anda mengisi pada saat mendaftar, lalu klik tombol Next.
  4. Pilih 2 GB Free, lalu klik tombol Next.
  5. Pilih Typical, lalu klik tombol Install.
  6. Selanjutnya muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini,

Terserah kepada Anda, mau klik tombol Next s.d. 5 kali atau yang suka cepet, langsung aja klik tombol “Skip Tour”.

Terakhir klik tombol Finish dan di dalam folder Dropbox Anda, akan tampak seperti pada gambar di bawah ini,

Bagaimana cara mempergunakan dropbox?

Masuk ke akun web dropbox

  1. Buka Web Browser dan ketikkan alamat: http://www.dropbox.com pada url browser Anda.
  2. klik Login
  3. Masukkan alamat Email dan Password akun Dropbox Anda, lalu klik tombol Log in .

Cara membuat folder baru

  1. Klik tombol New folder.
  2. Beri nama Folder baru Anda, lalu klik tombol Create.

Cara menyimpan atau upload file

  1. Pilih Folder, tempat dimana Anda ingin meletakkan file yang akan Anda simpan / upload Atau langsung saja ke langkah 2 di bawah.
  2. Klik Upload.
  3. Klik Choose files, pilih file yang ingin Anda simpan di Dropbox (bisa document, foto atau video).

Jika ingin menyimpan atau upload file lebih dari satu, klik Add more files Setelah selesai memilih file yang akan di upload, klik Tombol Start upload .

Cara mengunduh atau download file

  1. Sorot dan klik tanda arah panah ke bawah ( ) pada FILE yang ingin Anda Unduh / Download.
  2. Klik Download file

Cara invited shared folder

  1. Sorot dan klik tanda arah panah ke bawah ( ) pada FOLDER yang ingin Anda Sharing.
  2. Klik Invite to folder.
  3. Masukkan alamat Email keluarga/teman kita yang tentunya juga sudah memiliki akun Dropbox pada kotak Invite collaborators to this folder .

Jika ingin berbagi Folder tersebut ke lebih dari 1 email, maka gunakan tanda koma (,) dan bisa kita tambahkan pesan juga pada box (Optional) Send a personal… namun tidak diisi juga tidak apa-apa.

terakhir klik tombol Share folder .

Cara syncronise data, melalui komputer pribadi yang terinstal dropbox

Secara default, apabila dropbox telah terinstall di computer maka akan tercipta folder baru yaitu dropbox, berada di folder favorites (khusus windows 7). Seperti tampak gambar berikut ini :

Jika folder dropbox diklik, akan tampil folder yang sama dengan folder yang ada diweb dropbox.

Syarat untuk dapat melakukan syncronise data yaitu haruslah login di web dropbox. Kemudian, jika terdapat file yang berada dalam shared folder dilakukan manipulasi data dan disimpan/save ditempat yang sama, maka rekan shared folder akan secara otomatis menerima perubahan data yang dilakukan oleh anda.

Cara syncronise data, jikalau komputer tidak terinstall dropbox

Cara ini sebenarnya sederhana, jikalau anda telah mengetahui tehnik upload dan download file.

  1. Login ke halaman akun dropbox.
  2. Download file yang akan dimanipulasi dari folder shared.
  3. Manipulasi file dari hasil download.
  4. Upload file yang telah dimanipulasi di folder shared.

Hasil file yang terupload akan tertampil berubah bagi rekan anda.

Cara Menggunakan DropBox di Android

Saat ini selain dengan menggunakan hard disk atau perangkat penyimpanan data konvensional ada lagi yang lebih modern dan virtual yng disebut dengan Cloud Storage” , apa itu? kalau di artikan secara gampangnya “Penyimpanan Awan”, tapimana mungkin kita bisa menyimpan di awan. hehehe jadi ini cuma istilah saja, dengan sistem cloud kita bisa menyimpan di server yang ada di internet, jadi kita bisa menggambil / menggunakan, menambah maupun mengubah file yang kita miliki dimanapun kita berada selama masih ada jarigan internet. seperti filosofi awan yang selalu berada diatas dan selalu sama  sekalipun kita berbeda tempat. agak susah sih penjelasannya, tapi saya rasa anda sudah paham maksud saya, untuk memperjelas silahkan lihat gambar berikut agar anda semakin paham apa itu Sistem Cloud.

Cloud Storage System

Cloud Storage System

Dan Juga Gambar Berikut (DropBox) 

Cloud DropBox

Cloud DropBox

Nah, untuk memenuhi kebutuhan manusia yang tingkat mobilitasnya sangat tinggi maka banyak bermunculan penyedia layanan sistem penyimpanan cloud. Salah satunya adalah DropBox, layanan dropbox sebenarnya sudah lama beroperasi tapi dengan adanya trend gadget / smartphone DropBox kian di gandrungi para pemilik Smartphone / Gadget. Salah satu keunggulan DropBox dapat kita sinkronasikan dengan banyak perangkat berbeda jenis, dimanapun dan kapanpun, seperti Komputer dengan sistem operasi Windows, Linux, maupun Mac (Apple) serta tidak ketinggalan juga tersedia dalam perangkat smartphone seperti Android, iPhone, dan BlackBerry.

Tapi Kali ini saya hanya akan membahas untuk penggunaan pada sistem operasi Android saja,

Installasi


Oke Langsung saja, Cara Installasi dropbox cukup mudah, penggunaan pertamakali silahkan anda install aplikasinya di Google Play Store : Di Sini. Setelah selesai silahkan buka aplikasi DropBox di android kamu. maka akan di sambut dengan tampilan seperti gambar di bawah ini:

Klik Start saja, maka kita akan di tanya apakah sudah punya akun DropBox apa belum, kalau sudah pilih yang atas “I’m Already a DropBox User” dan masukkan email dan password kamu sebagai akun dropbox. kalau belum? tenang saja, saya akan memandu anda untuk daftar dropbox melalui handphone android / smartphone lainya.

Login DropBox

Login DropBox

Login Dropbox

Login Dropbox, Kalau sudah daftar sebelumnya

Cara Daftar Dropbox


Mendaftar dropbox melalui handphone / smartphone sangatlah mudah, kita cukup memasukkan alamat email dan password baru untuk mendaftar di dropbox seperti gambar berikut.

Mendaftar Dropbox

Mendaftar Dropbox

setelah yakin data yang anda benar tekan tombol “Register for Dropbox” maka anda akan di tanya seperti berikut

Daftar Dropbox

Daftar Dropbox

Klik “I Agree” Untuk melanjutkan dan view terms untuk melihat ketentuan penggunaan dropbox. Untuk mendapatkan bonus penyimpanan 500Mb silahkan ikuti langkah berikut

Dropbox

Klik Next Untuk Melanjutkan

Dropbox

Dropbox

Nah, untuk mendapatkan gratis 500MB silahkan klik turn on, tapi jika tidak silahkan klik skip saja. oke, dropbox sudah siap kita gunakan

Dropbox

Dropbox

Kita bisa menyimpan file kita ke server dropbox / upload dan juga bisa mengambil file yang telah kita simpan dari server dropbox / Download melalui perangkat yang sudah kita Link-kan dengan akun dropbox kita.

Dropbox

Dropbox

 

Cara Upload dan Download di Dropbox


Cara upload juga tidak terlalu sulit kok, pasti anda bisa melakukanya sendiri tanpa bantuan saya, tapi sekalian deh, nanggung kalau nggak di sertakan sekalian. pada icon dropbox terdapat 3 icon menu, nah pilih yang tengah atau gambar folder yang ada anak panah ke atasnya.

Upload Dropbox

Upload Dropbox

Nah, silahkan pilih file yang mau di upload, jenis foto / video silahkan tekan “Photos or Videos” atau jenis file lainya silahkan pilih “Other files” dan kemudian pilih file yang di maksud.

Dropbox

Upload ke Dropbox

Kemudian klik “Upload”, setelah proses selesai file anda sudah berada di awan (bukan awan yang sebenarnya lho hee hee ) atau di servernya dropbox. kalau untuk download seperti kita membuka file manager dan tinggal klik saja, maka file yang anda maksud akan terdownload otomatis dan langsung dapat di buka.

agar koneksi internet cepat

Tips mempercepat koneksi internet dengan mengubah setting masing-masing port
– Klik Start
– My Computer
– klik kanan dan pilih properties
– Pilih Device Manager
– Pilih Port (COM & LPT)
– Double klik masing-masing port, pada tab Port Setting ubah setting bits per second menjadi 128000 dan ubah Flow Controlnya menjadi Hardware. Lakukan di masing-masing port yang ada.

 

Trik mempercepat internet dengan menggunakan OpenDNS,OpenDNS adalah Public DNS gratis yang performanya sangat maknyuss. Mengganti DNS standar anda dengan DNS milik OpenDNS bisa mempercepat koneksi internet anda hingga 20% lebih cepat.
– Klik Start
– Control Panel
– Network and Internet
– Network and Sharing Center
– Local Area Connection
– Properties
– Pilin Internet Protocol Version 4
– properties
– Ubah DNS menjadi berikut ini
Preferred DNS Server: 208.67.222.222
Alternate DNS Server: 208.67.220.220
– Klik OK
Selain menggunakan DNS milik OpenDNS, anda juga bisa menggunakan DNS milik Google
Preferred DNS Server: 8.8.8.8
Alternate DNS Server: 8.8.4.4

 

Cara mempercepat internet dengan mengaktifkan DNS Cache
Saat DNS Cache aktif, maka saat kita mengunjungi sebuah situs, komputer akan menyimpan cache situs tersebut. Sehingga saat kita mengunjungi situs tersebut di lain waktu, kita tidak lagi mendownload isi situs secara keseluruhan. Hal ini tentu saja akan membuat proses membuka situs menjadi lebih cepat.
Cara mengaktfikan DNS Cache adalah sebagai berikut
– Copy kode berikut ini di notepad dan simpan dengan nama dnscache.reg

REGEDIT4
[HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Servic es\Dnscache\Parameters]
“CacheHashTableBucketSize”=dword:00000001
“CacheHashTableSize”=dword:00000180
“MaxCacheEntryTtlLimit”=dword:0000fa00
“MaxSOACacheEntryTtlLimit”=dword:0000012d

-Jalankan dnscache.reg tersebut

 

Cara mempercepat internet dengan tweaking cpipParameter
Cara ini cocok sekali bagi anda yang menggunakan jaringan internet Broadband/DSL.
– Copy kode berikut ini kemudian simpan dengan nama cpip.reg

REGEDIT4
[HKEY_LOCAL_MACHINESYSTEMCurrentControlSetServicesT cpipParameters]
“SackOpts” = dword: 00000001
“TcpWindowSize” = dword: 0005ae4c
“Tcp1323Opts” = dword: 00000003
“DefaultTTL” = dword: 00000040
“EnablePMTUBHDetect” = dword: 00000000
“EnablePMTUDiscovery” = dword: 00000001
“GlobalMaxTcpWindowSize” = dword: 0005ae4c

– Jalankan cpip.reg

 

Cara mempercepat koneksi internet bagi pengguna koneksi LAN.
Jika komputer anda tersambung melalui jaringan LAN, tidak menutup kemungkinan lambatnya internet anda disebabkan oleh lambatnya koneksi LAN yang anda gunakan. Untuk mempercepat koneksi LAN tersebut, anda bisa mempraktekkan cara berikut ini:

– klik Start >> Run >> ketik Regedit >> tekan Enter
– Akses HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\Curr entVersion\Explorer\RemoteComputer\NameSpace
– Hapus key (D6277990-4C6A-11CF-8D87-00AA0060F5BF)

 

Cara mempercepat koneksi internet dengan memodifikasi file system.ini
– Backup dulu file system.ini yang ada di C:/Windows/system.ini
– Setelah itu, klik Start -> Run -> ketik system.ini -> tekan enter
– Modifikasi script yang ada dengan script di bawah ini

; for 16-bit app support
[drivers]
wave=mmdrv.dll
timer=timer.drv

[mci]
[driver32]
[386enh]
woafont=dosapp.FON
EGA80WOA.FON=EGA80WOA.FON
EGA40WOA.FON=EGA40WOA.FON
CGA80WOA.FON=CGA80WOA.FON
CGA40WOA.FON=CGA40WOA.FON
page buffer=100000kbps load=100000kbps download=100000kbps save=100000kbps back=100000kbps

– klik File -> Save

 

Cara mempercepat internet dengan mengubah prioritas ServiceProvider

– Klik Start >> Run >> ketik Regedit >> tekan Enter
– Akses HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Servic es\Tcpip\ServiceProvider
– Ubah nilai key dibawah ini menjadi 1

DnsPriority=1
HostsPriority=1
LocalPriority=1
NetbtPriority=1

 

Sekian dari saya… *dr berbagai sumber

 

Mekanisme WAP

Mekanisme kerja WAP (Wireless Application Protocol) hampir sama dengan mekanisme kerja Internet. WAP membutuhkan sebuah gateway untuk menjembatani ponsel dengan Internet dalam mengirim dan menerima data. Hal ini sama halnya dengan pengguna komputer yang membutuhkan ISP (Internet Service Provider) sebagai gateway dalam menjembatani komputer dengan Internet. Disamping itu, ponsel yang digunakan juga harus WAP Enabled, artinya ponsel sudah dilengkapi dengan teknologi WAP yang bisa digunakan untuk mengakses Internet. Ada tiga bagian utama dalam mengakses WAP, yaitu perangkat nirkabel yang mendukung WAP, WAP Gateway sebagai perantara, dan server sebagai sumber dokumen. Dokumen yang berada dalam server dapat berupa dokumen HTML ataupun WML. Dokumen WML khusus ditampilkan melalui browser dari perangkat WAP. Dokumen HTML yang seharusnya ditampilkan melalui web browser, sebelum dibaca melalui WAP browser akan diterjemahkan lebih dahulu oleh gateway agar dapat menyesuaikan dengan perangkat WAP, hal ini dapat dilihat pada Gambar berikut.

Gambar Ilustrasi mekanisme kerja WAP

Dilihat dari Gambar mekanisme kerja dari WAP dapat dijabarkan sebagai berikut:

a. Pengguna menekan tombol ponsel yang terhubung ke suatu alamat di Internet (URL).

b. Ponsel mengirimkan URL Request ke WAP Gateway menggunakan protokol WAP.

c. Gateway menciptakan HTTP Request ke URL yang bersangkutan dan mengirimkannya keweb server.

d. HTTP Request di proses oleh web server. URL tersebut bisa merujuk ke file WAP statis atau digunakan oleh skrip CGI untuk menciptakan suatu WAP ContentServer akan mengambil file ini dan menambahkan HTTP header padanya atau bila URL menspesifikasikan suatu skrip aplikasi, maka server akan menjalankan skrip ini.

e. Web server mengirimkan WML Content yang telah ditambahkan HTTP header.

f. WAP Gateway menverifikasi HTTP header dan WML content, lalu melakukan encodemenjadi format biner. Kemudian gateway menciptakan WAP Response yang berisi WML dan mengirimkannya ke ponsel.

g. Ponsel menerima WAP Response dan memproses WML untuk menampilkan isinya. Jika pengguna ponsel ingin melihat suatu halaman web dengan format HTML, gateway akan menerjemahkan halaman tersebut ke dalam format WML. Namun, meskipun dokumen HTML dapat saja diakses melalui ponsel, dokumen WML lebih ditujukan untuk layar ponsel yang kecil. Maka, beberapa perusahaan telah mulai menyiapkan situs WAP disamping situs webyang sudah ada. Seperti halnya menampilkan informasi dari Internet melalui web browser, maka untuk menampilkan informasi WAP dibutuhkan WAP browser. Di dalam ketentuan ponsel, ini disebut sebagai microbrowser. Seperti halnya mengetikkan URL untuk mengakses situs web, dilakukan hal yang sama pula untuk mengakses situs WAP di ponsel. Dengan mengakses web server melalui ISP dan login ke Internet, maka halaman WAP akan dikirimkan dan ditampilkan di layar ponsel.

WAP Gateway

WAP Gateway berfungsi untuk meneruskan permintaan informasi dari ponsel menujuserver melalui HTTP Request, dan sebaliknya dari server menuju ponsel melalui HTTPResponse. Untuk melihat kemampuan gateway dalam menerjemahkan dokumen sehingga dapat dibaca oleh microbrowser, diagram yang berisi susunan WAP Gateway dapat dilihat Gambar berikut.

Gambar Susunan WAP Gateway

Keterangan dari Gambar Susunan WAP Gateway adalah sebagai berikut:

a. WDP (WAP Datagram Protocol): lapisan (layer) transportasi yang digunakan untuk mengirim dan menerima pesan/data melalui segala macam pembawa pesan di jaringan, termasuk SMS, USSD (Unstructured Supplementary Service Data), CSD (Circuit Switched Data), dan GPRS.

b. WTLS (Wireless Transport Layer Security): sebuah lapisan keamanan yang menyediakan kemampuan enkripsi, sehingga keamanan transaksi yang dibutuhkan oleh aplikasi seperti e-commerce dapat terpenuhi.

c. WTP (WAP Transaction Protocol): lapisan pendukung transaksi. Lapisan ini menambahkan reliabilitas ke datagram service yang disediakan WDP.

d. WSP (WAP Session Protocol): lapisan yang menyediakan sesi lapisan lightweight untuk efisiensi pertukaran data diantara aplikasi.

e. HTTP Interface: Digunakan untuk melayani penerimaan WAP Content dari Internet menggunakan ponsel.

Untuk lebih jelasnya, gambaran mekanisme kerja WAP Gateway pada jaringan lokal dan Internet dapat dilihat pada Gambar berikut:


Gambar Penggunaan WAP Gateway pada jaringan lokal

Gambar Penggunaan WAP Gateway pada jaringan Internet

WAP (Wireless Application Protocol)

Mekanisme kerja WAP (Wireless Application Protocol) hampir sama dengan mekanisme kerja Internet. WAP membutuhkan sebuah gateway untuk menjembatani ponsel dengan Internet dalam mengirim dan menerima data. Hal ini sama halnya dengan pengguna komputer yang membutuhkan ISP (Internet Service Provider) sebagai gateway dalam menjembatani komputer dengan Internet. Disamping itu, ponsel yang digunakan juga harus WAP Enabled, artinya ponsel sudah dilengkapi dengan teknologi WAP yang bisa digunakan untuk mengakses Internet. Ada tiga bagian utama dalam mengakses WAP, yaitu perangkat nirkabel yang mendukung WAP, WAP Gateway sebagai perantara, dan server sebagai sumber dokumen. Dokumen yang berada dalam server dapat berupa dokumen HTML ataupun WML. Dokumen WML khusus ditampilkan melalui browser dari perangkat WAP. Dokumen HTML yang seharusnya ditampilkan melalui web browser, sebelum dibaca melalui WAP browser akan diterjemahkan lebih dahulu oleh gateway agar dapat menyesuaikan dengan perangkat WAP, hal ini dapat dilihat pada Gambar berikut.

Gambar Ilustrasi mekanisme kerja WAP

Dilihat dari Gambar mekanisme kerja dari WAP dapat dijabarkan sebagai berikut:

a. Pengguna menekan tombol ponsel yang terhubung ke suatu alamat di Internet (URL).

b. Ponsel mengirimkan URL Request ke WAP Gateway menggunakan protokol WAP.

c. Gateway menciptakan HTTP Request ke URL yang bersangkutan dan mengirimkannya ke web server.

d. HTTP Request di proses oleh web server. URL tersebut bisa merujuk ke file WAP statis atau digunakan oleh skrip CGI untuk menciptakan suatu WAP Content. Server akan mengambil file ini dan menambahkan HTTP header padanya atau bila URL menspesifikasikan suatu skrip aplikasi, maka server akan menjalankan skrip ini.

e. Web server mengirimkan WML Content yang telah ditambahkan HTTP header.

f. WAP Gateway menverifikasi HTTP header dan WML content, lalu melakukan encode menjadi format biner. Kemudian gateway menciptakan WAP Response yang berisi WML dan mengirimkannya ke ponsel.

g. Ponsel menerima WAP Response dan memproses WML untuk menampilkan isinya. Jika pengguna ponsel ingin melihat suatu halaman web dengan format HTML, gateway akan menerjemahkan halaman tersebut ke dalam format WML. Namun, meskipun dokumen HTML dapat saja diakses melalui ponsel, dokumen WML lebih ditujukan untuk layar ponsel yang kecil. Maka, beberapa perusahaan telah mulai menyiapkan situs WAP disamping situs web yang sudah ada. Seperti halnya menampilkan informasi dari Internet melalui web browser, maka untuk menampilkan informasi WAP dibutuhkan WAP browser. Di dalam ketentuan ponsel, ini disebut sebagai microbrowser. Seperti halnya mengetikkan URL untuk mengakses situs web, dilakukan hal yang sama pula untuk mengakses situs WAP di ponsel. Dengan mengakses web server melalui ISP dan login ke Internet, maka halaman WAP akan dikirimkan dan ditampilkan di layar ponsel.

WAP Gateway

WAP Gateway berfungsi untuk meneruskan permintaan informasi dari ponsel menuju server melalui HTTP Request, dan sebaliknya dari server menuju ponsel melalui HTTP Response. Untuk melihat kemampuan gateway dalam menerjemahkan dokumen sehingga dapat dibaca oleh microbrowser, diagram yang berisi susunan WAP Gateway dapat dilihat Gambar berikut.

Gambar Susunan WAP Gateway

Keterangan dari Gambar Susunan WAP Gateway adalah sebagai berikut:

a. WDP (WAP Datagram Protocol): lapisan (layer) transportasi yang digunakan untuk mengirim dan menerima pesan/data melalui segala macam pembawa pesan di jaringan, termasuk SMS, USSD (Unstructured Supplementary Service Data), CSD (Circuit Switched Data), dan GPRS.

b. WTLS (Wireless Transport Layer Security): sebuah lapisan keamanan yang menyediakan kemampuan enkripsi, sehingga keamanan transaksi yang dibutuhkan oleh aplikasi seperti e-commerce dapat terpenuhi.

c. WTP (WAP Transaction Protocol): lapisan pendukung transaksi. Lapisan ini menambahkan reliabilitas ke datagram service yang disediakan WDP.

d. WSP (WAP Session Protocol): lapisan yang menyediakan sesi lapisan lightweight untuk efisiensi pertukaran data diantara aplikasi.

e. HTTP Interface: Digunakan untuk melayani penerimaan WAP Content dari Internet menggunakan ponsel.

Untuk lebih jelasnya, gambaran mekanisme kerja WAP Gateway pada jaringan lokal dan Internet dapat dilihat pada Gambar berikut:


Gambar Penggunaan WAP Gateway pada jaringan lokal

Gambar Penggunaan WAP Gateway pada jaringan Internet

Jenis/Macam Kategori Kabel UTP / Unshielded Twisted Pair Untuk Ethernet, Kabel Telepon, LocalTalk, Token Ring dan Fast Ethernet

Pengertian dan arti definisi Kabel UTP atau kabel unshielded twisted pair adalah kabel yang biasa digunakan untuk membuat jaringan atau network komputer berupa kabel yang didalamnya berisi empat (4) pasang kabel yang yang setiap pasangnya adalah kembar dengan ujung konektor RJ-45.

Type / Tipe kategori Kabel UTP / Unshielded Twisted Pair :

– Kategori 1 : Untuk koneksi suara / sambungan telepon/telpon
– Kategori 2 : Untuk protocol localtalk (Apple) dengan kecepatan data hingga 4 Mbps
– Kategori 3 : Untuk protocol ethernet dengan kecepatan data hingga 10 Mbps
– Kategori 4 : Untuk protocol 16 Mbps token ring (IBM) dengan kecepatan data hingga 20 Mbps
– Kategori 5 : Untuk protocol fast ethernet dengan kecepatan data hingga 100 Mbps

setting GPRS pada TELKOMSEL

GPRS adalah general pocket radio service, salah satu fitur data transfer dari penyedia jaringan seluler yang memungkinkan anda untuk berselancar di dunia maya tanpa harus menggunakan kabel dan alat piranti keras lainnya. Cukup dengan telepon selular yang anda miliki anda bisa langsung terkoneksi ke dunia maya dengan melakukan setting pengaktifan terlebih dahulu tentunya.

Syarat Pengaktifan dan Penggunaan GPRS
– Menggunakan handset / hp yang bisa gprs
– Ada software browser html / wap pada ponsel anda atau di koputer pc atau laptop jika anda menyambungkannya ke komputer.
– Kartu anda dalam keadaan aktif tidak tenggang atau grace period.
– Bagi simpati memiliki sisa pulsa minimal Rp. 500,-
– Berada di wilayah yang dijangkau fitur GPRS

A. Langkah / Tahap Aktifasi GPRS pada Kartu Halo

1. Mengirim SMS ke 6616 dengan pesan sebagai berikut :

Ketik : GPRS
Keterangan : Dikenakan tarif Rp 250 sekali kirim

2. 2 Kali Mendapatkan SMS Konfirmasi dari Server Telkomsel

Tunggu beberapa saat, anda akan menerima konfirmasi sms bahwa aplikasi gprs anda sedang diproses dan membutuhkan waktu kurang lebih sekitar 48 jam atau dua hari. Setelah gprs aktif pada server, anda akan kembali mendapat notifikasi sms kedua yang menyatakan gprs anda sudah aktif.

3. Lakukan seting gprs di ponsel anda dengan parameter umum :
– Connection Name : APN Telkomsel
– Data Bearer : GPRS
– Access Point Name : telkomsel
– Username : wap
– Prompt Password : No
– Password : wap123
– Authentication : Normal
– Gateway IP address : 10.1.89.130
– Homepage : http://wap.telkomsel.com
– Connection Security : Off
– Session Mode : Permanent

B. Langkah / Tahap Aktifasi GPRS pada Kartu Simpati dan Kartu As

1. Mengirim SMS ke 6616 dengan pesan sebagai berikut :

Ketik : GPRS[spasi]nomor ICCID (Integrated Circuit Card Identification) di belakang sim card simpati anda
Contoh : GPRS 6210001234567890
Keterangan : Dikenakan tarif Rp 350 sekali kirim

2. 2 Kali Mendapatkan SMS Konfirmasi dari Server Telkomsel

Tunggu beberapa saat, anda akan menerima konfirmasi sms bahwa aplikasi gprs anda sedang diproses dan membutuhkan waktu kurang lebih sekitar 48 jam atau dua hari. Setelah gprs aktif pada server, anda akan kembali mendapat notifikasi sms kedua yang menyatakan gprs anda sudah aktif.

3. Lakukan seting gprs di ponsel anda dengan parameter umum :
– Connection Name : APN Telkomsel
– Data Bearer : GPRS
– Access Point Name : telkomsel
– Username : wap
– Prompt Password : No
– Password : wap123
– Authentication : Normal
– Gateway IP address : 10.1.89.130
– Homepage : http://wap.telkomsel.com
– Connection Security : Off
– Session Mode : Permanent

Selamat mencoba dan semoga berhasil

Tips :
Dengan GPRS anda bisa melakukan banyak hal. Temukan hal-hal yang menarik dari GPRS pada fitur search di sebelah kiri 🙂